Peristiwa

Kunjungi TK Al-Ikhlas Sidikalang, Romy Mariani Disambut Hangat Guru

Sidikalang, Pelitarakyat: Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kabupaten Dairi Ny Romy Mariani Eddy Berutu berkunjung ke Yayasan Pendidikan TK Al-Iklas Sidikalang, Kamis (27/2/2020).

Dalam kunjungannya, Bunda Paud Kabupaten Dairi disambut baik oleh kepala sekolah yayasan, perwakilan dinas pendidikan serta para guru TK Al-Ikhlas Sidikalang.

Bunda Paud Kabupaten Dairi menyapa para anak-anak TK Al-Ikhlas. Ia sempat bercengkrama serta membagikan hadiah dengan memberikan pertanyaan kepada  anak-anak. Beliau berpesan kepada anak-anak untuk saling menjaga keakraban satu dengan yang lainnya.  “Anak-anak tidak boleh berantem, tidak boleh membuly temannya dan harus saling menyayangi,” ucapnya.

Baca Juga  Wagub Harapkan Informasi Beasiswa Sampai Merata ke Seluruh Masyarakat

Kepada anak-anak Romy berpesan agar menyayangi dan menghormati para guru serta yang paling utama menyayangi dan menghormati orang tua. “Anak-anak semua sayangi orang tua. Dengan menyayangi orang tua, semua anak-anak yang sukses dan mampu meraih cita-citanya,” ucapnya.

Iklan

Pada kegiatan itu, Romy membagikan membagikan obat cacing kepada anak-anak TK Al-Ikhlas. Obat cacing tersebut diberikan kepada anak-anak karena sudah waktunya bagi setiap anak untuk diberikan obat cacing sehingga anak-anak terhindar dari penyakit cacingan.

Baca Juga  Warga Hanyut di Sungai Renun Lau Njuhar, Saat Ditemukan Sudah Meninggal

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Iklan
Back to top button