Peristiwa

Bupati Dairi Jadi Pembicara Masa Bimbingan PMKRI Medan

Bupati Dairi Dr Eddy Berutu diminta Perhimpunan Mahasiswa Katolik (PMKRI) Cabang Medan menjadi narasumber pada pendidikan tingkat 2. Materi yang dibawakannya tentang Kepemimpinan di Era Revolusi Industri 4.0. Dalam pengantarnya Bupati menyampaikan, “Bila ingin menjadi Pemimpin di Era saat ini Anda Harus Jadi Pemimpin yang Kolaboratif.

Dalam Paparanya Eddy Berutu menyampaikan, Peluang anak muda saat ini sangat besar untuk meraih sukses tapi tentu dengan tantangan yang besar juga.

Ia mencontohkan banyak anak-anak muda yang sukses di Usia Muda diantaranya ada Bill Gates (Pemilik Microsoft), Nadim Makarim (Pendiri Go – Jek), Hendy Setiono (Pemilik Baba Rafi), Achmad Zacky (Pendiri Buka Lapak). Ia menjelaskan semua dimulai dari niat dan kerja keras untuk mencapai sukses dan menjadi pemimpin yang mantap di era 4.0.

“Tapi yang harus diingat adalah pemimpin itu seperti nahkoda yang mengarungi lautan banyak Ketidak Pastian dan tantangan, namun sekali kita sudah menentukan arah dan tujuan kita harus sampai ditempat yang kita tuju, karena kedepan Dunia ini juga akan penuh dengan ketidak pastian namun harus tetap kita arungi dengan penuh semangat dan suka cita,” ucapnya.

Iklan

Ketua PMKRI Cab Medan Ferdi Manik menyampaikan terimakasih yang sangat besar atas kehadiran bupati di Lokasi Pengkaderan PMKRI Cabang Medan. “Kami sangat menginspirasi dan membuka cakrawala pemikiran kami,” sebutnya.

Baca Juga  Bupati Eddy Berutu Buka Workshop Kepemimpinan Dairi Unggul, Pematerinya Mr Ethos Indonesia

Pada kesempatan itu Bupati Dairi juga memberikan 3 Video inspiratif ; Video pertama adalah Pidato Presiden Republik Indonesia Bpk. Joko Widodo saat memberikan sambutan di Parlemen Australia, Eddy Berutu menjelaskan bahwa Jokowi adalah sosok Pemimpin yang berani dan melihat jauh kedepan, Posisi indonesia 2050 akan berada di Posisi 4 Dunia.

Video kedua Yaitu Video Derek Redmond yang menyelesaiakan Pertandingan walaupun otot kaki sudah robek namun tetap menyelesaikan pertandiangan, Hal ini beliau jelasakan bahwa semua kadang sudah kita persiapkan sebaik mungkin namun tak jarang tidak sesuai hasil namun adik-adik harus tetap semangat dan apa yang anda sudah mulai harus anda selesaikan dengan baik.

Baca Juga  Bupati Eddy Berutu Letakkan Batu Pertama Proyek Pelebaran Jalan Menuju Kota Sidikalang, Juli Sudah Selesai

Video ketiga merupakan video tentang Action Learning yang di Keluarkan oleh WIAL (Salah satu lembaga pendidikan dari Amerika Serikat), Eddy Berutu memaparkan bahwa untuk menjadi pemimpin itu seperti Nahkoda yang mengarungi Lautan Banyak Ketidak Pastian dan tantangan, namun sekali kita sudah menentukan arah dan tujuan kita harus sampai ditempat yang kita tuju, karena ke depan Dunia ini juga akan penuh dengan ketidak pastian namun harus tetap kita arungi dengan penuh semangat dan suka cita.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Iklan
Back to top button