Edy Rahmayadi ke Kadisnya: Saya Ngomong Gini Dicatat, Saya Ingin Program KPT Ini Jadi

PELITARAKYAT.COM – Meski kelihatan bicara santai, ada dua kali Gubernur Sumut Edy Rahmayadi mengingatkan kepala dinasnya mencatat apa yang dia sampaikan.
Hal demikian terungkap saat Gubernur Edy Rahmayadi menyampaikan kata sambutan pada saat pencanangan pertanian terpadu di Desa Parbuluan V, Senin (21/11/2022).
“Ini kalau saya ngomong ini, yang duduk-duduk apa kepala dinas saya apa semua catat. Kalau begini-begini apa, tak selesai-selesai ini,” kata Edy Rahmayadi.
Sambil menjelaskan soal kebutuhan untuk pembangunan KPT Parbuluan lagi-lagi mengingatkan omongannya dicatat.
“Saya ngomong gini dicatat. Ngomong saya capek, balik lagi ke Medan. Saya mau ini jadi,” katanya.
Tak sampai di situ, dia juga menanyakan siapa perwakilan dari Dinas Pekerjaan Umum Provinsi. “Dinas PU siapa? Kau PU mana?”, tanya Edy Rahmayadi. “Dari UPT pak,” sahut ASN.
“Oke, ini segera iya. Infrastruktur ini yang paling penting. Bapak kita semua sama-sama start ini iya,” katanya.
“Bapak-bapak ibu-ibu kita serius ini. Kita tak main-main. Saya banyak kerjaan saya tinggal karena saya dengar tempat ini. Saya datang ini. Untung lah baik bapak Kapolda ini. Udah pakai aja heliku, katanya,” ujar Edy Rahmayadi.
(jam/prc)