Uncategorized

Upaya Konkret Pemkab Dairi Kendalikan Inflasi, KAD dan KPT Parbuluan Salah Satunya

SIDIKALANG, pelitarakyat.com – Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu mengatakan, sudah melakukan berbagai upaya untuk membantu pusat dalam menangani inflasi.

Bahkan menurut Bupati, langkah konkret tersebut sangat nyata dan sudah dijalankan sejak adanya perintah dari pusat.

Salah satu upaya yang dilakukannya adalah dengan melakukan penenaman holtikultura serentak di Kawasan Pertanian Terpadu (KPT) Parbuluan V, Dairi.

Menurutnya, penamanan serentak itupun langsung didukung oleh Gubernur Sumatera Utara Pangdam, Kapolda, jajaran Forkopimda Dairi dan juga masyarakat.

Iklan

“Perlu saya jelaskan, untuk mengatasi inflasi ini, Pemerintah Kabupaten Dairi sudah melakukan langkah konkret dalam pengendalian inflasi,”kata Bupati Dairi Eddy Berutu, Selasa (6/6/2023) usai mengikuti rakor penanganan inflasi daerah tahun 2023 oleh Kementrian Dalam Negeri melalui zoom meeting.

Menurut Bupati, selain penanaman serentak, Pemerintah Kabupaten Dairi juga sudah melakukan kerjasama antar daerah (KAD) dengan Pemerintah Kota Medan untuk pembelian hasil pertanian dari KPT Parbuluan.

Baca Juga  Peduli Akan Jaminan Sosial Para THL dan Perangkat Desa, Bupati Dairi Dapat Apresiasi dari BPJS Ketenagakerjaan

Ïni sudah berjalan, baru-baru 2,5 ton cabai dari KPT sudah dikirim ke Kota Medan,”katanya.

Selain itu, Pemerintah Kabupaten Dairi juga sudah menggelar operasi pasar murah. Menurutnya Pemerintah Kabupaten Dairi melakukan operasi pasar murah di kecamatan.

Lalu, Pemerintah Kabupaten Dairi juga melakukan pengawasan terhadap harga di pasar.

“Hal ini dilakukan sebagai peran serta Pemerintah Kabupaten Dairi dalam membantu pusat untuk mengatasi inflasi,”katanya.

Iklan

Sebelumnya, dalam rakor, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menyebutkan, angka inflasi nasional year on year (y-o-y) sebesar 4,4% Mei tahun ini terhadap Mei tahun lalu. Meski angka inflasi terkendali, Presiden Jokowi menempatkan isu pengendalian inflasi menjadi isu penting pada acara Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda Tahun 2023 ini.

Baca Juga  Dihadiri Kepala BPIP RI, Bupati EKAB Buka Dialog Kebangsaan Pengamalan Nilai-Nilai Pancasila

Mendagri menekankan kembali mengenai upaya konkret Pemda dalam Pengendalian Inflasi Daerah.

Disebutkan, ada 46 kabupaten/kota yang mengalami inflasi di atas angka inflasi nasional, sehingga diperlukan kesiapsiagaan terutama dengan munculnya gejala alam El Nino.

“Perlu kesiapsiagaan mengantisipasi krisis pangan akibat dampak Elnino dengan peningkatan produksi bahan pangan, kesiapan off-taker menampung hasil produk pertanian, serta kematangan Grandplan (red;rencana besar) mengendalikan inflasi ini,” ujarnya.

Hadir juga dalam Rakor secara daring ini, Sekda Budianta Pinem, Asisten Perekonomian JW Purba, Kepala Inspektorat Edy Banurea, Kepala BKAD Dekman Sitopu, Kadis Sosial Charles Bancin, Kabag Perekonomian Lipinus Sembiring, serta perwakilan dari OPD.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Iklan
Back to top button