Politik

2 Target Ketua Golkar Dairi Eddy Berutu pada Pemilu 2024

PELITARAKYAT.COM – Ketua DPD II Golkar Kabupaten Dairi Eddy Keleng Ate Berutu menghimbau kepada seluruh pengurus Golkar untuk segera turun akar rumput masyarakat. Hal demikian dilakukan guna untuk melakukan konsolidasi dan persiapan untuk menghadapi pemilu 2024 mendatang.

Hal demikian disampaikan Eddy Berutu pada pelantikan Pengurus Kecamatan (PK) se-Kabupaten Dairi di Gedung Nasional, Sabtu (23/12/2023).

“Usai pelantikan ini, pengurus kecamatan harus segera konsolidasi ke bawah, ke desa, kelurahan hingga dusun untuk mendorong pengurus untuk mencari dukungan dari masyarakat untuk mendukung partai Golkar,” kata Eddy Berutu.

Baca Juga  Ketua Golkar Dairi Eddy Berutu: Caleg Golkar di Dairi 'All In' untuk Prabowo-Gibran, Target Kursi 12

Menurut Eddy Berutu juga mengajak pengurus Golkar dan kader untuk fokus pada Pemilihan Legislatig (Pileg) dan Pilpres 2024 mendatang.

Iklan

“Target kita ada dua. Kita (Golkar) menang presiden juga menang di legislatif. Itulah makanya kita ambil lebih dulu akselesasi sehingga bisa sejalan antara kerja politik dari kawan-kawan para calon legislatif dan fraksi kita yang ada sekaligus kita bersama dengan TKD untuk mendorong untuk memenangkan Capres – Cawapres, Prabowo- Gibran,” ujarnya.

Untuk itu, Eddy Berutu berharap seluruh pengurus dan koalisi untuk bersama-sama turun ke akar rumput agar cita-cita tersebut dapat terwujud.

Baca Juga  Neban Tumangger 'Coblos' Sonni-Ramlan

“Modal kita harus dengan niat yang tulus untuk membangun kabupatne dan membangun bangsa ini. Secara khusus kita sebagai pengurus Golkar mari kita tunjukkan bahwa Partai Golkar sebagai partai senior kita mampu memberi contoh yang baik dengan prinsip kekaryaan. Kita harus dekat dengan masyarakat termasuk masyarakat termarginalkan, masyarakat akar rumput, dan kaum disabilitas,”jelasnya.

Hadir juga dalam kegiatan ini para, dewan pakar, dewan penasehat, kader dan pengurus Partai Golkar Dairi, Ketua IIPG, Romy Mariani Simarmata serta undangan lainnya.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Iklan
Back to top button