Politik

Ir Baharuddin Berutu Terjun di Pilkada Pakpak Bharat? di Grup WhatsApp Banyak Siap Dukung

MEDAN, pelitarakyat.com – Baliho Ir Baharuddin Berutu terpampang di sejumlah titik di Pakpak Bharat. Baliho tersebut, menampilkan Ir Baharuddin Berutu dengan mengenakan pakaian adat pakpak lengkap dan tulisan njuah-njuah.

Baliho tersebut pun kini jadi perbincangan. Baliho tersebut pun diindikasikan sebagai langkah Ketua Majelis Taklim Pakpak Kota Medan itu untuk mencalonkan diri sebagai calon Bupati Pakpak Bharat.

Di Grup WhatsApp, gambar Ir Baharuddin Berutu pun jadi bahan pembicaraan.

Ada yang merespon positif. Bahkan ada yang memberikan dukungan untuk Wakil Ketua Forum Pembaharuan Kebangsaan (FPK) Sumut Ir Baharuddin Berutu itu.

Iklan

Tak hanya, mendukung, di Grup WhatsApp banyak yang mendukung Ir Baharuddin Berutu berpasangan dengan Edison Manik yang saat ini duduk sebagai anggota DPRD Pakpak Bharat dari Partai Golkar.

Baca Juga  Relawan Semangat Baru Jr Saragih Pakpak Bharat Dikukuhkan, Tim akan Solid Memenangkan JR Saragih

Cinta Budaya dan Aktif Organisasi

Nama Ir Baharuddin Berutu bagi warga Pakpak yang tinggal di Kota Medan tidak asing. Baharuddin Berutu adalah sosok yang peduli dengan kebudayaan etnis Pakpak Bharat.

Selain itu, Baharuddin juga dikenal cukup aktif berorganisasi dan kegiatan sosial lainnya.

Ia juga sering tampil sebagai narasumber di berbagai acara. Ia diundang untuk sosialisasi kebangsaan bertujuan untuk menggelorakan semangat dan terus meningkatkan peran serta seluruh komponen lapisan masyarakat dalam memperkokoh persatuan dan kesatuan Bangsa serta cinta Bangsa Indonesia.

Baca Juga  Kritik Boleh Tapi........

Ia juga diundang untuk menyampaikan sosialisasi kerukunan beragama berjalan dengan baik begitu sehingga telah tertanam rasa memiliki saling menghargai di antar sesama suku.

Iklan

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Iklan
Check Also
Close
Back to top button